Admin SD Muh Nitikan - 27 Feb 2023, 02:53
(Yogya) Alhamdulillahirrabilalamin SD Muhammadiyah Nitikan Yogyakarta kembali meraih prestasi. Prestasi kali ini diraih kembali dalam ajang Panahan. Dalam lomba Panahan BUCS 9 Archery Tournament. Lomba tersebut berlangsung pada hari Sabtu (22/2) bertempat di Moyudan, Sleman.
Archer (Pemanah) Naya dari SD Muhammadiyah Nitikan Yogyakarta berhasil meraih Juara 2. Atas keberhasilannya AnandaNaya berhak mendapatkan Medali, Piagam , dan Uang Pembinaan. Ananda Naya juga akan kembali mengikuti lomba Panahan di tingkat Nasional yang bertempat di Karanganyar,Jawa Tengah. Pihak sekolah memohon doa dan dukungannya agar ananda Naya berhasil meraih juara kembali di lomba berikutnya. (Ai)